Baca Juga
Fery |
Sigi - Lambatnya pembayaran langganan
koran di Humas Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPR) Kabupaten Sigi, Sulawesi
Tengah dikeluhkan sejumlah awak media yang melakukan tugas liputan di wilayah ini. Padahal
sudah memasukan triwulan ke II tahun 2016.
Fadlin, wartawan Pos Palu biro Sigi, katakan, pembayaran
langganan untuk koran, termasuk Pos Palu
di Humas DPRD Sigi mestinya sudah
terbayarkan. Mengingat, triwulan II ini sudah mau berakhir.
"Seharusnya koran kami sudah terbayarkan mengingat
triwulan II sudah akan berakhir, apalagi waktu sekarang sudah mendesak, karena mau lebaran, dikhawatirkan pembayaran
ini akan menyeberang bulan lagi," ungkapnya.
Hal senada dikeluhka oleh Fery, wartawan Logis. Keterlambatan seperti
ini kata dia, seakan-akan suad membudaya di Humas DPR Sigi, sementara di daerah lain justru sebaliknya, pembayarannya lebih
cepat.
"Keterlambatan pembayaran langganan
koran di Humas DPR Sigi itu sudah sering, tahun-tahun sebelumnya juga begitu. Heran, padahal Humas di Pemkab (Pemerintah Kabupaten, red) tidak
begitu,"
tandasnya.
Riuhnya keluhan wartawan atas keterlambatan
pembayaran langganan koran di Humas DPRD Sigi, sejatinya menjadi perhatian
pihak-pihak terkait. Khususnya, Sekretaris Dewan (Sekwan), secepatnya mengambil
langkan mengevaluasi kinerja bagian humas. Mencaritahu apa penyebab
ketidaksinkronan ini.
(Ardi)
No comments:
Post a Comment
Komentar