Cari di Blog Ini

Followers

Tuesday, August 30, 2016

Setalah CD Jadi Buah Bibir, Kini Flask Disk Masuk DPRD Mamasa?

Baca Juga



Yohanis Buntulangi
Yohanis Buntulangi
Mamasa -  Tercatat  dalam  Bulan Agustus  2016 ini, ada dua kejadian unik di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar). Pertama, pasca Hari Ulang Tahun (HUT) Negara Kesatuan Republik  Indonesia (NKRI) yang ke- 71, ada hadiah/souvenir dalam bentuk pakaian dalam wanita (baca: CD, bukan Compact  Disk). Sampai-sampai  bergulir  di Polsek Sumarorong. Kedua, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), didatangi oleh sejumlah penyampai  aspirasi, Selasa (30/08/2016) dengan membawa  data lunak dalam bentuk flash disk.

Hebohnya  lagi, penyampai aspirasi  ini menyebutkan bahwa mereka dipimpin oleh salah satu staf ahli DPR RI dari salah satu partai besar di NKRI  ini. Sesuai yang dikatakan oleh  Yohanis Buntulangi, S.Pd, MH, legislator  asal Partai  Demokrat  (PD) yang turut menerima aspirasi. Ia juga membenarkan, kalau aspirasinya  diserahkan dalam bentuk flash disk.

“Flash disknya sudah diserahkan ke Sekwan (Sekretaris Dewan, red) untuk dibuka. Namun belum  sempat  kami lihat isinya,” kata Yohanis.
Karena penyampai aspirasi tersebut, mengatasnamakan  staf ahli dari salah satu anggota DPR RI asal partainya, Yohanis yang  juga Ketua I Dewan Pimpinan  Daerah (DPD) PD akan menyampaikan hal ini ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PD di Mamuju.

“Karena sebelumnya, kami pengurus DPD tidak pernah ada pemberitahuan kalau staf ahli dari PD akan menyampaikan aspirasi  di DPRD  Mamasa. Makanya, kami juga sedikit kaget,” ujar  Yohanis.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Mamasa, Marthinus Tiranda  yang ditemui di ruang kerjanya, katakan kalau penyampaian aspirasi tersebut adalah lumrah dalam berdemokrasi. Rakyat  berhak untuk menyapaikannya pada saluran yang benar, pada wakil-wakilnya di DPRD.

LS

No comments:

Post a Comment

Komentar

Hak Cipta: @lenterasulawesi . Powered by Blogger.