Cari di Blog Ini

Followers

Wednesday, March 22, 2017

TPS 3R Mulai diTerapkan di Matra

Baca Juga



Foto bersama Bupati dan Wabup Matra dengan KSM HB
Foto bersama Bupati dan Wabup Matra dengan KSM HB
Matra – Bertempat  di RW Kampung Tengah, Kelurahan Pasangkayu, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Mamuju  Utara (Matra),  Selasa (21/03/2017) Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Matra laksanakan  serah  terima dan peresmian  Tempat Pengolahan  Sampah (TPS) 3R  pada Kelompok Swadanya  Masyarakat (KSM) Harapan  Bersama (HB) Pasangkayu. Itu berdasarkan  peraturan UU no 18 tahun 2008 tentang pengolahan  sampah kebijakan dan strategi nasional pengembangan persampahan.

Dalam kegiatan tersebut  Bupati Matra, Ir H Agus Ambo  Djiwa MP didampingi Wakil Bupati (Wabup), Drs HM Saal, Ketua TP-PKK, Hj  Herny Adj, S.Sos, M. Si, Sekdis DLH,  Agus Subekti, Satker  Sulbar Anas, Sekcam  Pasangkayu Metty Niawaty, Lurah Pasangkayu, Ihsandi Halim,Kabid Persambahan dan Limbah,  Talib, Ketua kelompok Andi Imran.

Pada  sambutanya,   Bupati Agus  ucapkan alhamdulillah atas adanya TPS Ini diharap dapat melibatkan seluruh elemen masyarakat.. Tentu juga diharap terhadap TP-PKK dapat  mendukung dan terlibat.

“Butuh komitmen  terkait pegolahan sampah,  dalam  artian  semua dapat mengamankan  sampah ke  tempat sampah itu sendiri  dan semua  harus bersinergi. Untuk  itu kita  mencari kongsep memerangi sampah.  Kepada KSM Harapan Bersama,  agar  dapat  tangani sampah  sebagaimana fungsinya. Sebagai pemerintah kami ucapkan terima kasih pada Satker atas bantuan ini,“ terang Agus.

Dalam  laporanya Imran  katakan  bahwa dalam  acara  serah terima  dan peresmian  TPS  3R  pada KSM  Harapan  Bersama Harapan Bersama sudah menguji cobah bantuan pengolahan  sampah  ini dengan membuat pupuk  kompos  berasal dari bahan organic (sayuran busuk, buah, rumput dan lain-lain).

“Untuk mendukung TPS R3 ini kami juga meneriman  tiga unit berupa motor tiga roda. Dengan demikian kami bias efektif dalam mengolah sampah di Kota Pasangkayu menjadi pupuk yang berguna,” papar Imran.

Sementara dalam sambutanya, Kabid  Persampahan dan Limbah B3 dan peningkatan kapasitas Dinas LH Matra Talib SE,MM jelaskan tentang 3R, yaitu reduce, upaya mengurangi  timbunan  sampah, Reuse , memanfaatkan kembali  bahan atau barang agar tidak menjadi sampah serta Recyle, menggunakan kembali bahan setelah memulai proses pengolahan.

Dinformasikan pula oleh Talib,  bahwa bantuan ini bersumber dari Kementerian  Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-PR) Direktorat Jenderal Sipta Karya, Satuan Kerja  Pengembangan Sistem Penyehatan Lingkungan Permukiman Provinsi  Sulbar.  Kabupaten yang dapat bantuan ini adalah kabupaten Polewali  Mandar (Polman) dan Kabupaten itu untuk kelancaran mobilisasi persampahan.
 (kontribusi Arif/ LS)

No comments:

Post a Comment

Komentar

Hak Cipta: @lenterasulawesi . Powered by Blogger.